Senin, 31 Oktober 2016


Hai sobat, setelah sekian lama akhirya aku bertemu dengan teman2 SMA ku

Tadi nya sempet kesel sih karena aku menunggu di stasiun jakarta kota sekitar 1 jam untuk menunggu kedatangan mereka, mungkin karena kami misscomunication.



Setelah bertemu kami pun langsung jalan ke kota tua untuk bersantai santai. Disini banyak wisatawan lokal maupun mancangara yang berwisata untuk sekedar berkeliling atau pun berfoto bersama.
 



Semakin siang perut pun sudah mulai berbunyi tanda bahwa sudah seharusnya untuk makan siang. Jadi, kami memutuskan untuk mencari warteg, maklum kami semua adalah Aw( anak warteg) jadi dimana pun tempatnya makannya ya di warteg karna sesuai dengan isi kantong anak kos.



Setelah selesai makan siang kami kembali kekota tua, kami bercerita tentang pengalaman kuliah, kondisi lingkungan daerah masing2 dan juga kejadian2 lucu saat kuliah, dan gak lupa untuk berfoto karna disini banyak view yang bagus dan gak kalah keren.kami semua berbeda universitasnya, aku sendiri dari universitas trilogi kalibata-jaksel.



Karena matahari sudah mulai menghilangkan cahayanya bertanda bahwa kami sudah harus pulang. Nah itulah ceritaku pada hari ini, jarak bukanlah alasan untuk tidak saling bertemu dan saling bersama meskipun ada yang sesuatu yang harus dikorbankan didalamnya.



 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MENGUKUR KINERJA DENGAN HR SCORECARD

Perusahaan perlu melakukan pengukuran atas kinerja mereka, karena ini akan menentukan berhasil atau tidaknya sumber daya manusia dalam men...